Satbrimob Polda Kepri Gelar Bhakti Sosial Donor Darah di Batamindo

oleh

BATAM (Batamraya.com) –  Pada hari Kamis (13/10/2016) Satbrimob Polda Kepri menyelenggarakan kegiatan Donor Darah di lapangan Batamindo Muka kuning Batam bekerja sama dengan PMI Kota Batam.

img-20161014-wa0017

Donor darah ini dilaksanakan dalam Rangka HUT Korps Brimob Polri ke 71 yang jatuh pada tanggal 14 November nanti. Dalam kegiatan ini Satuan Brimob Polda Kepri turut mengundang rekan dari Satuan Yonif 10 Marinir dan Yonif 136 Raider Khusus dengan masing-masing mengirimkan 20 personel kemudian sebagai pihak penyelenggara Satuan Brimob Polda Kepri sendiri menyumbangkan 120 kantong darah untuk PMI Kota Batam.

img-20161014-wa0016

Kegiatan ini sendiri merupakan kegiatan yang rutin dilakukan  menjelang Hut Korps Brimob polri ditiap tahunnya selain sebagai wujud rasa syukur atas Kepercayaan Masyarakat terhadap eksistensi Korps Brimob itu sendiri juga merupakan bentuk perhatian serta kepedulian Satbrimob Polda Kepri kepada Masyarkat.

img-20161014-wa0015

Sesuai dengan Motto Pengabdian Brimob yaitu Jiwa Ragaku Demi Kemanusiaan. Malalui semangat Kerja nyata Untuk mewujudkan insan Brimob yang Profesional Modern dan Terpercaya Satuan Brimob Polda Kepri akan senantiasa Siap dalam Menjaga,mengamankan dan mengawal serta menciptakan situasi yang aman dan Kondusif diwilayah Hukum Polda Kepulauan Riau.

No More Posts Available.

No more pages to load.