Menyambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Bintan Gelar Lomba Menembak 

oleh
BINTAN, BATAMRAYA.COM – Memperingati Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, Polres Bintan Polda Kepri menggelar perlombaan menembak yang dilaksanakan di lapangan tembak Tunggal Panaluan Polres Bintan, Jumat (7/6/2024).
Perlombaan menembak tersebut diikuti oleh Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M dan dihadiri oleh FKPD Kabupaten Bintan dan PJU Polres Bintan diantaranya Bupati Bintan diwakili Sekda Bintan, Ronny Kartika, Ketua DPRD Bintan diwakili Sekwan Bintan, Dandim 0315 Tanjungpinang diwakili Kasdim LETKOL Inf. Moh Deni Nurcahyono, Danlanud RHF Tanjungpinang diwakili Kasubsi Pamfik Silitkrim Satpom LETTU Pom Joko Pratomo, Dansatrad 213 Tanjungpinang, Kejari Bintan, Wakapolres Bintan, KOMPOL Amir Hamzah, S.H, M.H, Kafasharkan Mentigi, Wadanyon B Pelopor SatBrimobda Polda Kepri, Danlanal Bintan, Kapolsek Jajaran Polres Bintan, Perbakin Prov. Kepri, dan Ketua PWI Bintan serta diikuti sebanyak 70 peserta dari internal Polri maupun external.
Perlombaan yang dilombakan kali ini adalah kategori umum dengan senjata yang digunakan jenis pistol merek HS dengan amunisi kaliber 9mm, setiap peserta dibekali 8 butir peluru dengan rincian 3 butir peluru digunakan untuk latihan kering dan 5 butir peluru digunakan untuk hitungan point.
Dalam sambutannya Kapolres Bintan mengatakan perlombaan menembak ini salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 yang bertujuan sebagai sarana penyaluran hobi, serta dapat menjalin silaturahmi antar FKPD Bintan dan masyarakat dengan Polres Bintan.
“Kami berharap dengan adanya perlombaan ini peserta dapat menyalurkan hobi nya serta terjalin silaturahmi antar masyarakat dan FKPD yang baik kepada Polisi khususnya Polres Bintan” ujar Kapolres.
Dalam hal ini Polres Bintan menggelar rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 dengan melaksanakan berbagai kegiatan untuk mendekatkan diri Polri dan masyarakat, dalam rangka mendukung transformasi Polri yang presisi.
Dari sekian banyak peserta yang mengikut perlombaan menembak tersebut terdapat 3 orang pemenang yaitu juara I diraih oleh Ruli Admina dari Perbankin Kepri, juara II diraih Reza dari Perbankin Kepri dan juara III diraih oleh Letda Sus Tulus dari Lanud RHF Tanjungpinang.
Ketua Perbakin Provinsi Kepulauan Riau Alamsyah sangat mengakpresiasi kepada Polres Bintan karena dilaksanakannya perlombaan oleh Polres Bintan.
“Kami mengapresiasi sekali kepada Polres Bintan dengan dilaksanakannya perlombaan menembak ini, sehingga dengan dilaksanakannya perlombaan ini para peserta bisa saling mengenal dan menjalin komunikasi di setiap ajang perlombaan menembak kedepannya”, kata ketua Perbakin Kepri.
“Kami juga berharap dengan diadakan perlombaan menembak ini akan terbentuk perkumpulan yaitu Perbakin Bintan, karena sampai saat ini kabupaten Bintan belum terbentuk Perbakin”, sambung Alamsyah.
“Kami siap membantu untuk pembentukan Perbakin Bintan, sehingga atlet-atlet dari kabupaten Bintan bisa mengangkat nama kabupaten Bintan pada ajang perlombaan menembak kedepannya”, harapnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.