Usai Sertijab, Acara Kenal Pamit Bersama di GLK Polda Kepri

oleh

BATAM (Batamraya.com) – Jajaran Polda Kepri melanjutkan kegiatan acara Kenal Pamit Wakapolda, Dirintelkam, Dirlantas, Kabidkeu dan Kabidhumas Polda Kepri di Gedung Lancang Kuning Polda Kepri, Jumat (7/10/2016) pukul 13.00 Wib.

Dalam acara tersebut para anggota berkesempatan untuk kenal dengan pejabat yang baru dan berpamitan kepada para pejabat lama yang pindah tugas diluar kota.

img-20161007-wa0061

Acara pertama diisi oleh kata sambutan Kapolda Kepri, Brigjen Pol Drs. Sam Budigusdian, MH. Dalam sambutannya, Kapolda mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas pengabdiannya selama bertugas di Polda Kepri oleh Kombes Pol Drs. Yan fitri Halimansyah, MH, Kombes Pol Dwi Suryo Cahyono, Sik, MH, Kombes Pol Edi Yudianto, Akbp Widada, Spd. dan Akbp Hartono,SH beserta ibu.

img-20161007-wa0062

Kapolda Kepri juga secara khusus mengucapkan selamat menjalankan masa pensiun kepada Akbp Hartono,SH beserta ibu Hartono, terimakasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya atas pengabdian, dedikasi saudara diorganisasi polri khususnya di Polda Kepri selama lebih kurang 37 tahun.

img-20161007-wa0059

Selanjutnya untuk para pejabat baru, Kombes Pol Drs. Didi Haryono, SH, MH, Kombes Pol Musa Ikipson Manaek Muara Tampubolon, SH, Sik, Akbp Asep Akbar Hikmana, Sik, MH, Akbp Heni Kresnowati Soepandi Putri, Se, Msi, Kapolda Kepri berharap agar dapat segera menyesuaikan diri dan mengenali karakteristik daerah provinsi Kepulauan Riau guna mendukung pelaksanaan tugas saudara di Polda Kepri dan meminta ibu-ibu Bhayangkari pejabat yang baru agar dapat selalu mendampingi suami dan memberikan dukungan serta motivasi kepada suami dalam melaksanakan tugas di Polda Kepri.

Kemudian dilanjutkan dengan acara hiburan bernyanyi bersama hingga selesai acara pada pukul 17.00 Wib.

No More Posts Available.

No more pages to load.