Tim SAR Brimob Patroli Jaga Liburan Masyarakat

oleh

Dalam rangka Hari Raya Idul Adha yang  jatuh pada tanggal (12/9/2016)  Satbrimob Polda kepri Sebagai satuan pamugkas Kepolisian Republik Indonesia ikut bertugas mengamankan hari Raya Umat Islam yang lebih di kenal dengan Hari Haji dan Hari Penyembelihan hewan kurban.

img-20160912-wa0048

Dengan Adanya peringantan Hari raya dan bertepatan dengan libur panjang  , AKBP Irawan Banuaji,S.I.K.,M.Si  Selaku Kepala Detasemen A Pelopor diperintahkan langsung oleh Kasat Brimob Polda Kepir Kombespol Tory Kristianto, S.I.K,  memimpin langsung tim SAR Detasemen A Pelopor Satbrimob Polda Kepri yang ikut mengamankan jalannya kegiatan masyarakat dalam memperingati hari raya Idul Adha tersebut.

Dengan adanya beragamnya kegiatan masyarakat yang berlibur tentunya berpeluang terjadinya musibah atau kecelakaan – kecelakan  baik itu di perairan maupun di jalan-jalan  yang mana memang di butuhkan pertolongan  cepat dan sigap. Menurunkan 1 Pleton tim SAR,   AKBP Irawan Banuaji,S.I.K.,M.Si memerintahkan TIM SAR untuk berpatroli menyisir tempat – tempat yang menjadi objek wisata yang banyak di datangi masyarakat untuk berlibur  dengan tujuan Tim SAR dapat dengan cepat menangani hal-hal yang memang membutuhkan kekuataan Personel SAR dan memperkecil peluang terjadinya hal-hal yang berpotensi mengganggu kegiatan berlibur Masyarakat .

img-20160912-wa0049

Kegitan Sar ini merupakan bagian dari Program Promoter Kapolri yang bertujuan meningkatkan pelayanan dan kepercayaan publik terhadap Polri dengan mewujudkan polisi yang lebih profesional , modern dan Terpercaya. (Fj)

No More Posts Available.

No more pages to load.