TANJUNGPINANG, BATAMRAYA.COM – Kapolresta Tanjungpinang Kombespol Heribertus Ompusunggu, S.I.K., M.Si, bersama dengan Komisioner KPU Kota Tanjungpinang, mengadakan pertemuan silaturahmi yang bertempat di Kantor KPU Kota Tanjungpinang. Pertemuan ini diadakan dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Jumat (08/07/2023).
Acara ini dihadiri oleh Kapolresta Tanjungpinang, Ketua KPU Kota Tanjungpinang Muhammad Faisal, dan sejumlah komisioner KPU Kota Tanjungpinang, termasuk perwakilan dari Divisi Teknis Penyelenggaraan, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat & SDM, Divisi Hukum & Pengawasan, serta Divisi Perencanaan, Data & Informasi. Turut hadir juga Kasat Intelkam dan Kanit Politik Sat Intelkam.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Kota Tanjungpinang Muhammad Faisal, menyampaikan selamat datang kepada Kapolresta Tanjungpinang dan mengungkapkan harapannya akan adanya sinergi antara pihak penyelenggara pemilu dan Kepolisian, khususnya Polresta Tanjungpinang. Kerjasama yang baik diharapkan dapat memastikan kelancaran dan keamanan selama pelaksanaan Pemilu tahun 2024.
Kapolresta Tanjungpinang Kombespol Heribertus Ompusunggu, S.I.K., M.Si, mengucapkan terima kasih atas sambutan dari KPU Kota Tanjungpinang. Beliau menyatakan komitmen Polresta Tanjungpinang untuk mendukung penyelenggaraan pemilu dengan memastikan keamanan dan kelancaran setiap tahapan pemilu. Beliau juga menjelaskan bahwa Sat Intelkam telah ditempatkan di Kantor KPU Kota Tanjungpinang untuk memantau perkembangan tahapan pemilu serta koordinasi awal dengan KPU Kota Tanjungpinang.
Selanjutnya, dalam sesi diskusi, beberapa topik dibahas antara lain terkait status sewa Kantor KPU Kota Tanjungpinang yang masih sementara dan proses pembangunan kantor permanen. Juga dibahas tentang daftar pemilih yang kemungkinan mengalami perubahan, yang akan diakomodir sesuai mekanisme yang berlaku. Selain itu, kerawanan pemilu yang masuk dalam zona kuning di Kota Tanjungpinang juga menjadi perhatian bersama, meskipun saat ini belum ada kerawanan yang terjadi. Upaya pencegahan dan antisipasi akan dilakukan untuk memastikan pelaksanaan pemilu berjalan lancar dan aman.
“Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi antara Kapolresta Tanjungpinang dan KPU Kota Tanjungpinang dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab masing-masing dalam menyelenggarakan pemilu yang adil dan demokratis.” Tutup Kapolresta Tanjungpinang Kombespol Heribertus Ompusunggu, S.I.K., M.Si.