Batamraya.com, Batam – Usai terjun payung yang dilakukan oleh 8 anggota Markas Besar Polri, acara puncak Millennial Road Safety Festival kembali dimeriahkan dengan senam kolosal, Kamis (24/2/2019).
Senam kolosal terdiri dari tarian Taki-Taki dan tarian maumere yang diperagakan langsung oleh Polisi Wanita (polwan) Direktorat Lantas Polda Kepri serta diikuti kurang lebih 80.000 peserta acara Millennial Road Safety Festival.
Sebagaimana berita ini dibuat, acara Millennial Road Safety Festival masih berlangsung hingga sekitar pukul 17.00 wib.