Satbrimob Polda Kepri Sosialisasikan Stop Radikalisme di Kalangan Remaja

oleh

BATAM (Batamraya.com) – Disela-sela kesibukannya melaksanakan tugas pokok dalam menanggulangi gangguan kamtibmas berintensitas tinggi, Hari Sabtu (26/8) Detasemen Gegana yang dipimpin langsung oleh Wakaden Gegana Akp Darmin,  S.Sos hadir ke Kampus Stikes Awal Bros Batam dalam rangka memberikan materi Stop Terorisme dan Paham Radikalisme dikalangan Mahasiswa, Urgensi Bela Negara demi masa depan NKRI serta Teori dan praktek PBB (Peraturan Baris Berbaris) kepada Mahasiswa baru Stikes.

Pemberian materi ini bertujuan untuk menimbulkan jiwa nasionalisme, cinta tanah air serta memberikan pemahaman tentang bahaya radikal dan teror saat ini. Harapan kami tentunya agar para mahasiswa Stikes bisa memfilter terhadap pengaruh tehnologi, jangan sampai ada yang terpengaruh oleh propaganda teror melalui media sosial. Guna menumbuhkan semangat kebangsaan Wakaden Gegana mengajak Mahasiswa Stikes menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan dengan menyebutkan nama – nama pahlawan nasional. Seluruh peserta sangat Antusias dan semangat dalam menerima materi.

IMG_5239-300x225

Sementara itu panitia penyelenggara yang diwakili oleh Pak M. Taufik mengucapkan terimakasih atas kesediaan jajaran Satbrimob Polda Kepri untuk memberikan materi kepada mahasiswa baru Stikes. Selanjutnya memberikan piagam kepada seluruh instruktur.
“Kami mengucapkan terimaksih kepada para instruktur semoga kegiatan ini bisa terus berjalan dikemudian hari” , ujar M. Taufik.

No More Posts Available.

No more pages to load.