NATUNA (Batamraya.com) – Pada hari senin tanggal 20 Februari 2017 sekira Pukul 07.15 wib,Satuan bimbingan Masyarakat melaksanakan kegiatan upacara bendera di sekolah MTSN Natuna, Pelaksanaan upacara ini di pimpin oleh Kasat Binmas AKP Puji Pujyana selaku Pembina upacaranya yang didampingi oleh Blusukan Srikandi, anggota sat binmas dan anggota yang terlibat operasi Bina Kusuma seligi 2017 serta di hadiri oleh kepala sekolah, Para guru dan seluruh murid MTS N Natuna.
Dalam pelaksanaan upacara tersebut kasat binmas menyampaikan bahwa kegiatan ini kegiatan yang sering dilaksanakan oleh Polres Natuna terkhususnya oleh Sat Binmas, dalam amanatnya menyampaikan kepada para pelajar bahwa sekolah adalah tempat untuk membina ilmu dan membangun kepribadian untuk itu dapat menjaga nama baik sekolah ” saya akan sangat bangga kepada adek adek dapat berprestasi tinggi sehingga dapat membawa nama sekolah hingga ke tinggkat nasional. ” ucap Akp Puji Puryana dalam amanatnya.
“Untuk itu saya mengharapkan adek adek jangan lakukan hal yang negatif,seperti menggunakan narkoba,atau tauran tapi lakukan lah hal yang positif yang sifatnya membangun ” lanjut kasat binmas.
Kegiatan kali ini juga Kasat Binmas menyampaikan kepada seluruh guru dan murid bahwa Polres Natuna bertepatan sedang melaksanakan Operasi dengan sandi Bina Kusuma seligi 2017 yang dimana kegitan ini sedang dilaksanakan dalam 30 hari kedepan sampai 16 Maret 2017,kegiatan ini bersifat Preemtif yaitu melakukan Bintibmas (pembinaan ketertiban masyarakat)yang sifat nya untuk menjaga situasi dan kondusif di wilayah hukum Polres Natuna. ” kami Mengharapkan kepada adek adek jangan cabut dari sekolah pada saat jam belajar dengan tujuan untuk main kewarnet atau pun melakukan hal yang negatif ,jika kedapatan maka kami akan melakukan penertiban dan panggil orang tuanya ” kata Puji Puryana.
Mengakhiri amanat nya,kasat Binmas mengucapkan Terima kasih kepada sekolah MTS N Natuna karna telah di beri kesempatan sebagai Pembina upacara pada hari ini ,selanjutnya setelah upacara selesai diwarnai dengan foto bersama dan ngobrol bareng di ruangan Kepala sekolah.