Polresta Tanjungpinang Kawal Jenazah, Korban Kapal Tenggelam Evelyn Calisca 01 di Kediamannya

oleh

 

TANJUNGPINANG, BATAMRAYA.COM – Kapolresta Tanjungpinang Kombes Pol H. Ompusunggu, S.I.K., M.Si, ikut serta mengantar jenazah atas nama Anderan S Nasution, korban kapal tenggelam Evelyn Calisca 01, dikediaman di Kp. Sido Mukti RT 001/RW 002 Kel Pinang Kencana Kecamatan Tanjungpinang Timur, Jumat (28/04/2023).

“Kami atas nama Polresta Tanjungpinang beserta jajaran turut berduka cita sedalam-dalaman atas kejadian ini. Bagi keluarga korban kapal tenggelam Evelyn Calisca 01, diberikan ketabahan,” ucap Kapolresta Tanjungpinang.

Sementara, untuk istri almarhum yang juga menjadi korban kapal tenggelam telah dikebumikan di kampung halamannya di Prigi Raja, Tembilahan Riau. Selama perkawinan, almarhum tidak memiliki anak. Almarhum berangkat ke Prigi Raja, Tembilahan, Riau dalam rangka mudik ke kampung halaman sang istri.

Jenazah diserahkan kepada keluarga pukul 08.00 WIB. Menggunakan ambulance BP 9143 T dengan pengawalan Sat Lantas Polresta Tanjungpinang. Almarhum, Anderan S Nasution lahir di Tanjungpinang, 05 Februari 1996 silam, agama Islam, dan pekerjaan buruh harian lepas. Almarhum dimandikan di rumah korban dan disholatkan di Mesjid Nurul Ihsan Kel. Air Raja.

Sekitar pukul 22.00 WIB, jenazah korban akan dikebumikan di Pemakaman TPU Sei Carang abadi Km.12 Tanjungpinang dengan pengawalan Sat Lantas Polresta Tanjungpinang dan patroli Polsek Tanjungpinang Timur

Turut hadir, Kadishub Provinsi Kepri Zunaidi, Wakil Walikota Endang Abdullah, S.Kp., M.Si, Sekdako Tanjungpinang Zulhidayat, St, Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP Adam Yulizar Sasono, Kepala Syahbandar Tanjungpinang Ridwan Chaniago, M. Mar. E, Camat Tanjungpinang Timur Hoposan Siregar, Lurah Pinang Kencana, Pemuda pancasila, dan warga sekitar

No More Posts Available.

No more pages to load.