Polresta Barelang Terapkan Besuk Online, Cegah Penyebaran Covid-19

oleh

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Polresta Barelang menerapkan sistem besuk tahanan secara online guna mencengah penyebaran Covid-19. Sistem besuk online tersebut mulai diberlakukan hari ini, Selasa (15/4/2020).

Adapun dalam pelaksanaannya, Polresta Barelang menyiapkan tiga unit komputer, speaker aktif, webcam dan microphone yang bisa digunakan para tahanan untuk video call dengan keluarganya.

Kapolresta Barelang, AKBP Purwadi Wahyu, usai melakukan pengecekan pengoperasian besuk online di ruang tahanan menyebutkan, upaya yang dilakukan ini untuk mencegah penyebaran virus covid-19.

“Kita telah meniadakan jam besuk tahanan secara langsung, dan digantikan dengan besuk online. Sehingga, keluarga dan kerabat masih bisa berkomunikasi dengan keluarganya yang ditahan,” ujar Kapolresta didampingi Dirtahti Polda Kepri Kombes Pol Dudus Harley Davidson.

Selain itu, ujar dia, agar bisa berkomunikasi secara online atau video call, para keluarga yang memiliki ponsel pintar android bisa mendownload aplikasi Google Hangout di Play Store maupun di App Store.

Dalam besuk online ini, para tahanan diberikan waktu untuk berkomunikasi dengan sanak keluarga selama 10 menit. Jika memang memerlukan waktu tambahan, akan diberikan 5 menit lagi.

“Maksimal akan kita berikan waktu 15 menit setiap video call. Namun waktu awal yang diberikan ialah 10 menit. Nanti para tahanan bisa berkomunikasi secara bergantian,” jelasnya.

Pelaksanaan besuk online ini akan berlakukan sampai virus covid-19 bisa diatasi.

“Kita berharap semua pihak bisa bersatu melawan penyebaran virus covid-19,” pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.