Polres Karimun Simulasi Penanganan Kebakaran dan Pelatihan APAR

oleh

KARIMUN, BATAMRAYA .COM – Bertempat di Mako Polres Karimun, Polres Karimun bekerja sama dengan BPBD Dam Pemadam Kebakaran Kab. Karimun menyelenggarakan Simulasi Pencegahan Kebakaran dan Penggunaan Alat Pemadam Api Ringan ( APAR ) bagi Personel Polres Karimun. Sabtu(26/03/2022)

Simulasi Pencegahan Kebakaran dan Penggunaan Apar ini di hadiri oleh Kapolres Karimun yang diwakili oleh Kabaglog Polres Karimun Kompol B.T. Nasution, Kabag SDM Polres Karimun Kompol M. Syukri, BPBD dan Damkar Kabupaten Karimun oleh Rachmadi, S.H., Supervisor Teknik dan Pengawas K2 / K3 PLN Karimun Juhari dan 30 Perwakilan Personel dari Satfung dan Polsek Jajaran Polres Karimun.

Kegiatan simulasi ini diawali dengan teori tentang pemahaman akan bahaya kebakaran serta dijelaskan jenis-jenis Apar dan juga berbagai macam bahan yang dapat memadamkan api, di sesi berikutnya adalah instruktur mengajak para peserta simulasi untuk praktik secara langsung bagaimana menghadapi api serta cara memadamkannya.

“Simulasi Pencegahan Kebakaran dan Penggunaan Apar ini yang bertujuan untuk memberikan pemahaman dan kesadaran bagi Personel Polres Karimun termasuk pegawai ASN baik di Polres ataupun Polsek Jajaran mengetahui cara menanggulangi kebakaran ringan dengan menggunakan Apar dan agar terus waspada dan bersiap siaga terhadap musibah kebakaran yang mungkin terjadi di mana saja dan kapan saja”, Ujar Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH

No More Posts Available.

No more pages to load.