TANJUNGPINANG, BATAMRAYA.COM– Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Tanjungpinang pimpin apel pagi perdana di lapangan Apel Mako Polresta Tanjungpinang, Kamis (29/04/2022).
Apel perdana tersebut diikuti oleh Wakapolres Tanjungpinang Kompol Very Edulfandria Nor, PJU Polres Tanjungpinang, personel Polresta Tanjungpinang dan Polsek Jajaran.
Dalam arahannya, Kapolresta Tanjungpinang, AKBP H. Ompusunggu, S.I.K., M.Si menyampaikan kepada seluruh personel Polresta Tanjungpinang untuk selalu bersyukur kepada Tuhan yang maha kuasa, karena pada pagi yang cerah ini kita masih bisa berkumpul bisa melaksanakan Apel pagi bersama dan diberikan kesehatan, kita harus tetap bersyukur dalam setiap hal dikehidupan kita.
Kapolresta Tanjungpinang berpesan bahwa sebelum melaksanakan tugas personel Polresta Tanjungpinang harus mempersiapkan diri terlebih dahulu termasuk sarana dan prasarana pendukung tugas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Personel Polri harus dapat memahami tugas pokoknya, dan tetap mematuhi disiplin yang berlaku dilingkungan polri”, terang Kapolresta Tanjungpinang.