Operasi Madago Raya 2022 di Polda Sulteng, Dansat Brimob Kepri Lakukan Supervisi Anggotanya di Pos Penjagaan

oleh

BATAM, BATAMRAYA.COM – Komandan Satuan (Dansat) Brigade Mobile (Brimob) Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri), Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Mohamad Rendra Salipu, S.I.K., M.Si. melakukan supervisi terhadap personel Satbrimob Polda Kepri yang Bawah Kendali Operasi (BKO) ke Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) dalam rangka Operasi Madago Raya 2022, Selasa (7/6/2022).

Kombes Pol Rendra mengatakan, supervisi ini bertujuan untuk melihat kesiapan personel Satbrimob Polda Kepri dalam hal melaksanakan tugasnya.

“Kehadiran saya untuk melihat kondisi personel mencakup kebugaran atau kesehatan, kondisi psikis sekaligus memberi support selama tugas BKO,” ungkap Dansat Brimob.

Selain melihat kondisi personel, Dansat Brimob Polda Kepri juga melakukan pengecekan kondisi lingkungan pos dan mengecek kinerja personel.

“Saya juga melihat langsung kondisi pos penjagaan yang dilakukan personel Brimob Polda Kepri. Ada 4 pos penjagaan yang saya datangi, yakni di Pos Sekat Ronggonau, Pos Kewerewere, Pos Sekat Sedoa, dan Poskotis Napu,” sebutnya. Dalam kesempatan tersebut, Dansat Brimob Polda Kepri juga memberikan tali asih kepada 47 personel Brimob Polda Kepri di pos penjagaan.

“Saya berpesan kepada personel untuk menjaga kondisi kebugaran dengan meluangkan waktu berolahraga, libatkan tugas dengan lingkungan, serta bantu warga dalam kegiatan recovery konflik (gotong-royong dan kebersihan lingkungan). Selain itu, lakukan patroli dialog,” tandasnya.

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.