–
Batamraya.com, Batam – Beberapa restoran di Batam menyajikan siput gonggong rebus sebagai menu utama. Rasa yang menggugah selera pada siput gonggong ini juga telah memikat lidah para wisatawan mancanegara.
Dilihat dari cara mengolahnya memang terlihat sangat sederhana, namun yang menentukan kesempurnaan rasanya adalah sambal yang menemaninya. Pilihan sambalnya pun bervariasi tergantung selera masing-masing, bisa saos sambal, saos kacang, saos kecap, hingga saos nanas dan bawang.
Pengolahannya pun beragam. Ada tumis Gonggong saos tiram, bumbu cabe kering, asam manis, dan masak kuah. Dan cara untuk menikmatinya pun terbilang mudah, cukup menggunakan cungkilan tusuk gigi, daging siput Gonggong dapat langsung ditarik keluar.
Kepopuleran hidangan siput Gonggong telah menandingi ketenaran masakan keong dari Perancis. Dan yang lebih hebatnya lagi, di pusat oleh-oleh di Batam, sudah banyak menjual cemilan kerupuk siput Gonggong dalam kemasan yang bisa kita bagikan untuk keluarga hingga saudara.