Komunitas HDCI Kepri Gelar Acara Halal Bihalal Dihadiri Wakapolda Kepri

oleh

BATAM (Batamraya.com) – Komunitas pecinta motor Harley Davidson sukses menggelar acara Halal Bi Halal yang dilaksanakan siang tadi Minggu, (23/7) bertempat di Western Panbil Hotel Batam.

IMG-20170723-WA0014

Kegiatan ini tentunya ditujukan lebih kepada upaya menunjukan eksistensinya sebagai bagian dari elemen besar Bangsa Indonesia yang membudayakan keselamatan sebagai kebutuhan. Turut Hadir pada acara tersebut Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Drs. Didi Haryono, SH.,MH, Ketua DPRD Kepri, Ketua Koni Prov Kepri, Bapak Suryo Respationo, Dirlantas Polda Kepri dan Kapolresta Barelang.

Pada kesempatan tersebut Wakapolda Kepri mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota Harley Davidson Club Indonesia (HDCI)  Kepri sebagai mitra Polri yang mana merupakan bagian dari pelopor keselamatan berlalu lintas dan membudayakan keselamatan sebagai kebutuhan sehingga menumbuhkan kesadaran akan pentingnya keselamatan dan tertib berlalu lintas di Jalan Raya.

IMG-20170723-WA0015

“Saya yakin seluruh anggota DHCI adalah pribadi yang taat hukum dan peduli dengan sesama. sudah banyak kegiatan positif yang telah dilakukan komunitas ini dalam hal sosial. semoga menjadi berkah dan pahala buat kita semua,”Tutur Wakapolda Kepri.

Adapun rangkaian acara diisi oleh ceramah agama oleh Ustadz M. Chandra kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bingkisan kepada Pesantren Arrohmah Bengkong dan diakhirin dengan acara ramah tamah.

No More Posts Available.

No more pages to load.