Kapolresta Barelang Beri Penghargaan Kepada 34 Personil yang Berprestasi

oleh

BATAM (Batamraya.com) – Polresta Barelang menggelar Upacara pemberian penghargaan kepada 34 personel  Polresta Barelang di Lapangan Apel Polresta Barelang pagi tadi, Rabu (26/07/2017).

Pada kesempatan tersebut penghargaan diberikan kepada Kapolsek Lubuk Baja Kompol  I Putu Bayu Pati , S.IK, Kapolsek KKB Iptu betty Novia  dan Kapolsek Batam Kota Kompol Arwin, SH sebagai juara I, II dan juara III lomba Pospam dan Posyan Ops Rahmadniya 2017 serta 30 personel petugas Pospam dan Posyan opearasi Rahmadniya 2017 yang melaksanakan tugasnya dengan baik.

WhatsApp Image 2017-07-26 at 5.54.28 PM

Selanjutnya penghargaan diberikan kepada 2 orang personil Sat Sabhara Polresta  Barelang Bripda Ropiq Muhammad dan Bripda Alferd Siagian yang telah berhasil mengamankan seorang warga yang patut dicurigai akan melakukan penyerangan terhadap personil atau mako Polresta  Barelang pada saat pelaksanaan piket jaga mako.

Kapolresta Barelang juga memberikan reward kepada salah satu Polwan yang berprestasi dibidang karate yakni Bripda Galuh Mustika Rahmadhani yang meraih medali mas Kejuaraan Hayashi Ha Open International karate mewakili Inonesia di Singapura Juli lalu.

Sebanyak 34 piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Kaporlesta Barelang Kombes Pol Hengki S.Ik.,M.H sebagai wujud apresiasi pimpinan kepada personel yang telah menunjukan wujud nyata kinerja yang baik sehingga dapat mengukir pretasi dalam menunjang pelaksanaan tugas pokok Kepolisan.

No More Posts Available.

No more pages to load.