Kapolda Kepri Bersama Danrem 033/WP Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Seligi 2019

oleh

ops lilin2

BATAM, BATAMRAYA.COM – Kepolisian Daerah Kepulauan Riau melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Seligi 2019 bersama TNI dan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru 2020, Kamis (18/12/2019).

Bertempat di Lapangan Temenggung Abdul Jamal, pelaksanaan apel dipimpin langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto, SIK bersama Danrem 033/WP Brigadir Jenderal TNI Gabriel Lema, S.Sos.

ops lilin

Dalam amanat Kapolri yang dibacakan langsung oleh Kapolda Kepri menyebut bahwa pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin secara serentak diseluruh jajaran Polda bertujuan untuk memastikan kesiapansiagaan personel dan peralatan pengamanan, soliditas pemangku kepentingan yang dilibatkan serta menumbuhkan rasa aman kepada masyarakat dalam merayakan Natal dan Tahun Baru 2020.

“Operasi Lilin tahun 2019 merupakan operasi terpusat yang akan dilaksanakan selama 10 hari terhitung mulai Senin tanggal 23 Desember sampai 1 Januari 2020,” ujar Kapolda.

ops lilin1

Dijelaskan, yang menjadi fokus pengamanan adalah 61.308 objek di seluruh Indonesia, baik gereja, tempat wisata, pusat perbelanjaan, objek perayaan tahun baru, terminal, stasiun kereta api, pelabuhan ,dan bandara. Adapun dalam pelaksanaannya akan melibatkan 191.807 personel baik dari Polri/TNI serta intansi terkait.

Sementara dalam amanat Danrem 033/WP menekankan kepada seluruh personil TNI/Polri dan stakeholder terkait untuk memegang teguh rantai komando baik secara umum Operasi Lilin 2019 ini. “Dalam hal tersebut harus menjamin, ketanggapsegeraan dan kecepatan dalam kaitan informasi yang nantinya dapat diambil keputusan dalam hal Ops Lilin ini,” pungkas Danrem 033/WP.

No More Posts Available.

No more pages to load.