Jaga Stabilitas Keamanan Laut Bersama TNI, Polri, KSOP Bea Cukai Lakukan Apel dan Patroli

oleh

KARIMUN (Batamraya.com) – Demi menjaga stabilitas keamanan di laut guna mencegah terjadinya tindakan kriminal serta menjaga sitkamtibmas yang kondusif di wilayah Kab. Karimun, pada hari Selasa (25/7/2017) Unsur keamanan TNI, Polri, KSOP Bea Cukai melaksanakan Apel dan patroli di wilayah perairan Kabupaten Karimun.

 

Apel dimulai pada pukul 08.45 Wib bertempat di dermaga Mako Lanal Tanjung Balai Karimun dipimpin oleh AKBP Agus Fajaruddin, S.Ik dan Komandan Apel Iptu Sahata Sitorus, Perwira Apel Kompol Isa Imam Syahroni S.ik, MH. Apel bersama dihadiri oleh Danlanal Tanjung Balai Karimun Letkol Laut 9P) Totok Iriyanto, Dandim 0317 Letkol Inf I Gusti Ketut Arthasuyasa, KSOP Tanjung Balai Karimun Letkol Marinir Eko Priyono,  Kasi penindakan dan penyidikan KPPBC Tanjung Balai Karimun Andi Chusna.

Dalam amanatnya, Kapolres Karimun mengatakan dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas Satgas Penertiban Impor Beresiko Tinggi (PIBT) yang merupakan program pemerintah RI Apel dan Patroli guna mencegah terjadinya tindakan krimuinal, kemudian people smuggling, penyelundupan barang ilegal dan masuknya narkoba dari luar negeri serta mencegah masuknya kelompok radikal maupun jaringan teroris nasional dan internasional.

IMG-20170725-WA0052

Patroli dimulai usai apel pada pukul 09.00 Wib dan Kegiatan patroli pengamanan di perairan wilayah Kabupaten Karimun ini melibatkan 6 Pleton dari masing-masing 1 pleton Kodim 0317 Tbk, Kompi Raider 136 Tbk, TNI AL Tbk, Sat Sabhara dan Sat Polairud, KSOP Tbk dan Bea dan Cukai Tbk. Kapal patorli berjumlah 6 diikutsertakan untuk menjadi sarana patroli di perairan Karimun.

No More Posts Available.

No more pages to load.