Wisuda Purnawira Bhakti Polda Kepri, Kapolda Berharap Para Wisudawan Ikut Aktif dalam Kegiatan PP Polri

oleh

BATAM (Batamraya.com) – Pagi ini, jajaran Polda Kepri melaksanakan kegiatan Wisuda Purnawira Bhakti Polri Personel Polda Kepri Tahun 2017, Selasa (22/08/2017) pukul 08.00 Wib.

Terdapat 17 orang wisudawan yaitu sebanyak 8 orang berpangkat Pamen, 3 orang berpangkat Pama, 4 orang Bintara serta 2 orang aparatur sipil Negara yang disambut oleh Kapolda Kepri beserta Istri dan Wakapolda beserta istri di depan Lobby utama Polda Kepri.

WhatsApp Image 2017-08-22 at 10.05.52 AM

Kemudian acara berlanjut ke Gedung Lancang Kuning Polda Kepri untuk melangsungkan kegiatan wisuda Purnawira Bhakti Polri. Irjen Pol. Drs. Sam Budigusdian, MH selaku Kapolda Kepri mengungkapkan dalam sambutannya,” Para purnawirawan polri adalah bagian yang tidak akan pernah terpisahkan dari keluarga besar Polri untuk mewujudkan cita-cita kita dalam mewujudkan polri yang semakin promoter.”

“Pada hakikatnya kegiatan ini merupakan penghargaan yang tulus, dan ungkapan rasa hormat yang setinggi-tingginya dari segenap jajaran dan keluarga besar kepolisian khususnya Polda Kepri, kepada para wisudawan yang telah menyelesaikan bakti secara paripurna. Disamping itu, keberhasilan mengakhiri masa pengabdian sebagai anggota polri dengan baik adalah anugerah yang sangat besar dari Allah SWT atau tuhan yang maha kuasa dan merupakan dambaan bagi setiap personel Polri.” Lanjut Kapolda Kepri

“Kini para wisudawan memasuki masa purna, kami yakini cara pandang serta kemapuan kritis para wisudawan tidak akan luntur oleh usia, justru sebaliknya, akan semakin berkembang serta akan semakin mudah melihat serta mengamati berbagai kelemahan yang ada di institusi Polri saat ini.” Tutur Kapolda Kepri

WhatsApp Image 2017-08-22 at 10.06.14 AM

Sebelum mengakhiri sambutan, Kapolda Kepri menitipkan para wisudawan kepada ketua PP Polri provinsi Kepulauan Riau.

“Saya titipkan para wisudawan kepada ketua PP Polri provinsi dengan harapan agar para purnawirawan dapat mengikuti secara aktif kegiatan PP Polri di Polda Kepri. ” Ujarnya.

Wisuda purnawira bhakti polri adalah bagian dari warisan nilai luhur yang menjadi tradisi organisasi Polri, utamanya sebagai bentuk penghargaan serta penghormatan kepada para anggota Polri yang selama ini telah memberikan curahan pikiran, loyalitas serta darma Bhakti terbaiknya bagi institusi Polri.

Dalam acara tersebut telah dilangsungkan prosesi acara wisuda dari penyematan pin purna bhakti oleh Ketua PP Polri Provinsi Kepri, kemudian acara tradisi pedang pora hingga foto bersama. Hadir dalam acara Ketua PP Polri provinsi Kepri, Ketua Bhayangkari daerah Kepri dan Para pejabat utama polda kepri beserta ibu

No More Posts Available.

No more pages to load.