Polsek Lubuk Baja Berhasil Tangkap 3 Pelaku Penipuan dan Pencurian ATM Lintas Provinsi

oleh

BATAM (Batamraya.com) –  Polsek Lubuk Baja berhasil menangkap tersangka penipuan dan pencurian ATM Lintas Provinsi, Sabtu (20/8/2016).

Wakapolsek Lubuk Baja, AKP Ulil Rahim S.kom mengungkapkan penangkapan ini terjadi saat dirinya bersama personil Lubuk Baja Bripka Indoludin sedang mengisi minyak di SPBU Seraya dekat Rumah Sakit Harapan Bunda Kecamatan Batu Ampar Kota Batam. Dan pada saat itu melihat seorang laki laki  yang gerak-gerik nya sangat mencurigakan.

IMG-20160823-WA0044

Setelah diamati yang bersangkutan mempunyai 2 orang teman lainnya yang sedang menungu di dalam mobil avanza warna hitam dan kemudian di cek, Wakapolsek mendapati ketiga orang tersebut semakin mencurigakan. Kemudian Wakapolsek menghubungi anggota Buser Polsek Lubuk Baja untuk mengamankan  dan di bawa ke polsek lubuk baja untuk di introgasi.

Polisi menemukan dalam tas yang dibawa ke 3 orang tersebut berbagai jenis atm bank, dari keterangan yang bersangkutan  dan ke dua orang temannya mengakui bahwa telah melakukan pencurian pada tanggal 17 Agustus 2016 di kota Medan.

Sesuai arahan dan petunjuk Kapolsek Lubuk Baja AKP  I Putu Bayu Pati, S.ik untuk melakukan penyelidikan dan berkoordinasi dengan Polsek Medan Baru Polresta Medan sesuai dengan keterangan dari terduga pelaku pencurian ATM.

IMG-20160823-WA0043

Tersangka merupakan sindikat penipuan dan pencurian ATM dari berbagai wilayah di Indonesia ini berinisial MR asal Sulawesi Selatan, B asal Pare Pare dan KS asal Jakarta. Berdasarkan pengakuan dari para tersangka, mereka pernah beroperasi di wilayah Surabaya, Jawa Tengah, Jogjakarta, Jakarta  dan Medan.

 

Saat ini ke tiga tersangka beserta dengan barang bukti beberapa jenis ATM, Uang Tunai (Rupiah, US Dolar, Ringgit), Cincin Emas, HP, Jam tangan dan Laptop diamankan di Polsek Lubuk Baja. Polsek telah berkoordinasi dengan Polsek medan Baru dan kasus ini akan di limpahkan ke Polsek Medan Baru.

Kapolsek Medan baru langsung mengirimkan personil dari Reskrim Polsek Medan Baru ke Batam, Selasa (23/8/2016) untuk melakukan penjemputan tersangka dan dilanjutkan penyelidikan ke tahap berikutnya.

Polsek Lubuk Baja menghimbau kepada korban yang merasa tertipu oleh pelaku agar segera menghubungi call center Polsek Lubuk Baja (0778) 45721. (Ev)

No More Posts Available.

No more pages to load.