Polres Natuna Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Bersama Instansi Terkait

oleh

rakor natuna

Batamraya.com, Natuna – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Polres Bintan menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka pelaksanaan pengamanan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019, Kamis (20/12/18).

Adapun pelaksanaan rakor bertujuan untuk meninjau kesiapan di setiap instansi terkait kesiapan dan persiapan pengamanan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 yakni Operasi Lilin Tahun 2018.

Kapolres Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto, SIK meminta kerjasama pihak Dishub dan BMKG untuk memantau situasi terkait Transportasi dan Cuaca dengan selalu memberi himbauan sehingga Polres Natuna dapat memberi informasi kepada masyarakat.

Adapun kepada pihak Ka Bulog dan Kadis Perindag diharapkan dapat memberi informasi mengenai sembako guna mengatasi kelangkaan serta penimbunan sembako di Kabupaten Natuna menjelang Natal tahun 2018 dan Tahun Baru 2019.

rakor natuna1

Selanjutnya, terkait Operasi Lilin yang akan dilaksanakan pada tanggal 23 Desember 2018, Polres Natuna akan mengundang seluruh instansi yang terkait untuk bekerja sama dalam Operasi Lilin Tahun 2018 yang akan dilaksanakan pada tanggal 23 Desember 2018.

“Untuk itu, seluruh instansi terkait diharapkan bisa membantu terkait pengamanan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 sehingga situasi Kamtibmas di Natuna dapat tetap aman dan kondusif,” pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.