Polres Bintan Gelar Patroli Dialogis Gencar Imbau Masyarakat Cegah Penyebaran Covid 19 Menuju New Normal

oleh

patroli dialogis

BINTAN, BATAMRAYA.COM – Polres Bintan melakukan patroli dialogis secara langsung ke tengah masyarakat, dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, menuju new normal di Bintan.

Kasat Sabhara Polres Bintan, AKP Edy Supandi, menyampaikan, patroli dialogis ini guna menyampaikan imbauan kepada masyarakat Bintan menuju new normal. Menurutnya, sangat penting untuk mengingatkan seluruh masyarakat terkait pencegahan penyebaran Covid-19.

Patroli yang dilaksanakan meliputi Jalan Indunsuri Tanjunguban. Dengan sasaran, swalayan, toko, pasar, rumah makan dan lainnya.

Adapun pesan kamtibmas dan himbauan disampaikan dalam rangka mencegah penyebaran covid-19, agar seluruh masyarakat mengikuti protokol kesehatan, tetap menjaga jarak, rajin mencuci tangan, berolahraga guna menjaga kesehatan.

Selain itu, untuk terus mengunakan masker, menjahui kerumunan, antisipasi berita hoax covid-19, waspada tindak pidana yang terjadi di tengah masyarakat, serta hal lain terkait keamanan ketertiban dan kenyamanan masyarakat.

“Semua yang dilaksanakan agar masyarakat paham dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Sebaliknya kehadiran polisi mendukung Kamtibmas yang aman dan kondusif,” terangnya.

Sumber: Batamtoday

No More Posts Available.

No more pages to load.