Polda Kepri Turut Meriahkan Fun Bike Bersama Pangdam I/Bukit Barisan di Bintan

oleh

fun bike1

BINTAN, BATAMRAYA.COM – Dalam rangka merajut silaturahmi serta meningkatkan sinergitas TNI-Polri, personil Polda Kepulauan Riau ikut melaksanakan kegiatan Fun Bike bersama Pangdam I/Bukit Barisan bertempat di Lagoi Bintan Kepri, Selasa (19/11/2019).

Sebanyak 500 peserta  Fun Bike mulai dari pelabuhan BBT (Bandar Bentan Telani) menuju BLR (Bintan Lagoon Resort) jarak yang ditempuh lebih kurang 20 Km.

Adapun dalam sambutannya, Pangdam I/BB Mayjen Sabrar Fadhilah menyampaikan bahwa bersepeda menunjukkan sinergitas, soliditas antara TNI dan Polri, sekaligus bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan menyapa teman-teman TNI-Polri di Kepri.

Selanjutnya Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Yan Fitri Halimansyah, M.H. dalam sambutannya menyampaikan terkait kegiatan bersepeda ini, TNI-Polri menunjukan masyarakat bahwa berolahraga menunjukan kebersamaan, soliditas, persaudaraan.

fun bike

“Melalui olahraga sepeda ini, kita juga dapat menunjukkan kepada masyarakat bahwa TNI-Polri selalu bersama-sama dalam memberikan rasa, aman, nyaman kepada masyarakat Indonesia khususnya di Kepri,” ujar Wakapolda Kepri.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Irwasda Polda Kepri Kombes Pol. Purwolelono beserta para Pejabat Utama Polda Kepri, Danrem 033/WP beserta perwakilan personel TNI-Polri dari Korem 033/WP, Polda Kepri, Polres Tanjung Pinang, Kodim 0315 Tanjung Pinang dan Polres Bintan, Pj. Ketua Daerah Bhayangkari Kepri, dan Komunitas Sepeda Bintan dan Tanjungpinang.

No More Posts Available.

No more pages to load.