Polda Kepri Evaluasi Layanan SIM Sikapi Tingginya Animo Warga

oleh

sim polresta

BATAM, BATAMRAYA.COM – Pembukaan kembali layanan pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) di sejumlah Polres, Kepulauan Riau mendapatkan animo luar biasa dari masyarakat.

Warga berbondong-bondong mengurus lisensi mengemudi tersebut. Akibatnya, kerumunan orang terlihat di ruang pengurusan SIM, meski petugas telah menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19.

Menyikapi hal ini, Ditlantas Polda Kepri akan mengevaluasi kembali pelayanan SIM apabila masih terdapat kerumunan orang.

“Tadi saya sudah menginformasikan kepada seluruh Kasat Lantas di dalam pelayanan SIM, pelayanan STNK dan pelayanan BPKB, hukumnya wajib untuk melaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan,” ujar Muji, Jumat (5/6/2020).

Kewajiban yang dimaksud oleh Muji seperti, adanya tempat cuci tangan atau hand sanitizer, memakai masker dan pemeriksaan suhu tubuh.

“Dengan diterapkannya protokol kesehatan itu, baik masyarakat yang mebutuhkan pelayanan maupun petugasnya sama-sama aman,” kata Muji.

Menurutnya, seluruh tempat pelayanan SIM di wilayah Polda Kepri sudah melaksanakan protokol kesehatan itu.

“Ke depannya, seminggu dua minggu akan kami evaluasi bagaimana pelaksanaannya. Bisa saja kalau terlalu banyak yang datang, akan kami batasi sesuai kapasitas di wilayah masing-masing,” tutur Muji.

Muji juga mengimbau kepada masyarakat yang ada kepentingan dalam pelayanan SIM, untuk wajib hukumnya mematuhi protokol kesehatan demi keamanan, kenyamanan dan kesehatan bersama.

“Tanpa bantuan masyarakat, tentunya tidak bisa berjalan dengan lancar. Kalau diwajibkan memakai masker, ya maskernya dipakai. Kalau tidak pakai masker, silahkan kembali dan ambil dulu maskernya,” kata Muji.

Sumber: Batamnews

No More Posts Available.

No more pages to load.