Masyarakat dan Bhabinkamtibmas Polsek Bunguran Timur Laksanakan Gotong Royong

oleh


NATUNA, BATAMRAYA.COM
 – Masyarakat dan Bhabinkamtibmas Polsek Bunguran Timur, Kelurahan Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur, Brigadir Mudiyanto melaksanakan kegiatan gotong royong, membersihkan pemakaman Taman Makam Bahagia Air Lakon Kelurahan Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur. Hal itu dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah, Minggu (4/4/2021).

Dalam kegiatan tersebut, Brigadir Mudiyanto berharap terjalin hubungan yang baik antara masyarakat, Pemerintahan Kelurahan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam rangka gotong royong bersama.

“Kegiatan gotong royong merupakan program dari pihak kelurahan yang akan di laksanakan sebulan sekali di wilayah Kelurahan Ranai Kota. Sasaran dari kegiatan gotong royong yaitu pembersihan seputaran pemakan taman makam bahagia,” ungkapnya.

Ia juga mengajak kepada warga untuk selalu menjaga kebersihan dan meningkatkan kegiatan gotong royong untuk memupuk rasa silahturahmi dan untuk selalu menjaga silahturahmi yang baik sesama warga.

Ia juga selalu menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membakar hutan dan lahan, jika membakar sampah pada saat gotong royong sebelum meninggal kan tempat di pastikan api dalam keadaan mati.

“Jika ada hal hal yang terjadi yang tidak di inginkan untuk menginformasikan kepada Bhabinkamtibmas,” Jelas Brigadir Mudiyanto.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Babinsa Kelurahan Ranai kota, Sertu Erwin Sidabutar, Ketua RT se RW 003 dan RW 004 Ranai Kota dan Masyarakat Air Lakon.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.