Kegiatan Vaksinasi Tahap I TNI-Polri Kabupaten Kepulauan Anambas

oleh

ANAMBAS, BATAMRAYA.COM – Pada hari Kamis tanggal 08 April 2021 sekira pukul 08.00 Wib s.d 15.00 wib bertempat di Gedung Pangkalan TNI AL Tarempa, telah dilaksanakan kegiatan vaksinasi tahap I gelombang I TNI-POLRI, Kamis (08/04/2021).

Dalam kegiatan telah di daftar beberapa anggota yang akan melaksanakan kegiatan vaksinasi tersebut dengan rincian:

1. 7 Personil TNI AD
2. 10 Personil TNI AL
3. 6 Personil POLRI

Sebelum di laksanakan kegiatan vaksin , calon penerima vaksin di registrasi tersebut dahulu secara online melalui aplikasi primary care yang berada di meja 1. Selanjutnya dilakukan proses Skrining oleh Petugas di Meja 2 dengan mengecek Tekanan darah dan mengajukan pertanyaan terkait penyakit.

Selanjutnya setelah selesai proses Skrining, dan penerima Vaksin dinyatakan bisa divaksinasi, Maka dilakukan Penyuntikan Vaksin di Meja 3 pada bagian lengan sebelah kiri, dan akan disuntik kembali setelah 14 hari pada lengan sebelah kanan. Setelah proses penyuntikan selesai, Penerima vaksin menuju meja 4 utk dilakukan registrasi online bahwa penerima vaksin sudah disuntik dan akan diberikan sertifikat bahwa yang bersangkitan sudah divaksin.

Kemudian Proses terakhir yakni monitoring efek vaksin selama 15 – 30 menit di ruang Monitoring yang telah disediakan petugas.

No More Posts Available.

No more pages to load.