Kapolres Tanjungpinang : Polisi Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

oleh

TANJUNGPINANG (Batamraya.com) – Kapolres Tanjungpinang AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro, mengatakan kepolisian akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Tanjungpinang. Namun, masyarakat juga berkompeten dalam menciptakan suasana yang aman dan nyaman.

WhatsApp Image 2017-06-10 at 11.24.33 PM

Sebab, dari masyarakat kepolisian banyak mendapat masukan, saran, pendapat dan kritikan yang membangun. Sehingga dalam melaksanakan tugasnya polisi lebih profesional dan dicintai masyarakat. Hal ini disampaikannya dalam rangkaian kegiatan Safari Ramadan bersama tokoh agama (toga), tokoh masyarakat (tomas), tokoh adat, masyarakat dan pemuda serta unsur pemerintahan Kecamatan Tanjungpinang Barat di halaman Polsek Tanjungpinang Barat Jalan Sunaryo, Sabtu (10/6/2017).

Tak hanya buka bersama, Kapolres juga menghadiri pembagian takjil dari komunitas mobil CK (Cicak Kobeng ) di traffic light Jalan Basuki Rahmat.

WhatsApp Image 2017-06-10 at 11.22.50 PM

“Kegiatan safari ini dilakukan agar kita dapat seiring dan sejalan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Kepolisian juga mengharapkan dengan kegiatan ini bisa lebih memupuk silaturahmi yang baik. Sehingga kehadiran anggota kepolisian dapat benar dirasakan oleh masyarakat. Seperti kata pepatah tak kenal maka tak sayang,” kata Ardiyanto.

WhatsApp Image 2017-06-10 at 11.23.12 PM

Hal yang sama juga dikatakan oleh Kapolsek Tanjungpinang Barat AKP Yuhendri Januar SH, MH. Disampaikannya, bahwa kehadiran Kapolres dalam tatap muka dan buka bersama itu, selain untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat yang baru, juga untuk mengajak para tokoh serta masyarakat untuk bahu membahu menjadikan Tanjungpinang yang aman dan nyaman. Kemudian, terbebas dari segala bentuk narkoba maupun paham radikalisme serta terorisme.

No More Posts Available.

No more pages to load.