Kapolres Tanjungpinang Pimpin Sertijab Kasat Binmas Polres Tanjungpinang

oleh


TANJUNGPINANG, BATAMRAYA.COM
  – Dengan berakhirnya masa jabatan Kasat Binmas Polres Tanjungpinang, Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, S.H., S.I.K. memimpin langsung pelaksanaan serah terima jabatan di lapangan Apel Polres Tanjungpinang. Kamis (24/06/2021).

Dalam kata sambutannya, Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando, S.H., S.I.K menyampaikan bahwa serah terima jabatan sangat diperlukan disamping untuk memberikan penyegaran bagi para pelaksana tugas pembinaan maupun operasional, juga sebagai bentuk investasi organisasi yang sangat penting karena berfungsi sebagai indikator bagi kesiapan SDM dalam menjaga dan memelihara mata rantai kesinambungan regenerasi kepemimpinan yang ada dilingkungan Polri pada umumnya, dan Polres Tanjungpinang pada khususnya.

“Perlu kita ketahui bersama bahwa jabatan merupakan suatu amanah dari Tuhan yang maha kuasa serta kepercayaan dari pimpinan Polri, karena itu segera tingkatkan kinerja masing-masing, dengan tetap mengacu kepada program revitalisasi polri, sebagaimana telah diimplementasikan disemua sentra pelayanan kepolisian dan bekerja dengan profesional, sehingga kehadiran polri benar-benar dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat”, terang Kapolres Tanjungpinang.


Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Tanjungpinang juga mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada AKP Subaidah atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat Kasat Binma Polres Tanjungpinang kurang lebih 1 Tahun 10 bulan.

“Banyak yang telah ibu lakukan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat seperti Kampung Tangguh, dan Ketahanan pangan yang terletak di Kampung Sidomulyo Kel. Batu IX, mobil pelayanan Laporan kehilangan serta melakukan pembinaan terhadap ibu-ibu BKMT tingkat kota yang dilaksanakan setiap hari Jumat”, tambah Kapolres.

Kepada pejabat yang baru IPTU Rusliyatna, Kapolres Tanjungpinang juga mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Polres Tanjungpinang. Dengan berbagai bekal pengalaman, pendidikan, dan integritas yang dimiliki, sehingga dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebaik-baiknya.

No More Posts Available.

No more pages to load.