Brimob Polda Kepri Ikuti Rapat Koordinasi Penanggulangan Bencana Alam Bersama Basarnas dan Dinas Sosial

oleh


BATAM, BATAMRAYA.COM 
– Brimob Polda Kepri melaksanakan Rapat Bersama dengan Basarnas dan Dinas Sosial dalam rangka koordinasi penanggulangan bencana alam.

Dalam kegiatan ini secara bersamaan dilaksanakan rapat kordinasi oleh Batalyon B Pelopor Bintan dipimpin AKP. Salahuddin,S.I.K,.M.H. untuk wilayah Kabupten Bintan dan Kompi 2 Batalyon A Pelopor Karimun yang dipimpin Ps. PaOps Brigadir Refi Sea bersama dengan 2 personel  untuk wilayah Kab. Tanjung Balai Karimun.

Pelaksanaan kegiatan ini berdasarkan surat perintah Komandan Satuan Brimob Polda Kepri tentang Rapat Koordinasi dengan BPBD, Basarnas Kepri dan Instansi terkait lainnya dalam hal penanggulangan Bencana Alam di Provinsi Kepri.

Didalam rapat koordinasi ini dipaparkan mengenai situasi terkini tentang kondisi iklim dan cuaca serta potensi bencana alam yang terdapat di Provinsi Kepulauan Riau.

“Hasil dari rapat koordinasi ini bahwa pihak Brimob Polda Kepri, Basarnas dan Dinas Sosial siap melanjutkan serta meningkatkan sinergi dan bekerja sama dalam penanggulangan bencana alam di Provinsi Kepri”, Ujar AKP Salahuddin, S.I.K.,M.H.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.