Beri Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat, Polres Tanjungpinang Raih Penghargaan

oleh

polres tpi

Batamraya.com, Jakarta – Polres Tanjungpinang meraih penghargaan sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik dengan predikat Baik (B) di Hotel Shangrilla Jakarta oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Komjen Pol. Syafruddin, Selasa (11/12).

Penghargaan tersebut diraih berdasarkan hasil evaluasi pelayanan publik yakni pelayanan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dan pelayanan Surat Izin Mengemudi (SIM).

polres tpi1

Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, SIK, MH mengungkap bahwa keberhasilan ini merupakan usaha dan kerja keras dari Kesatuan dan Personil Polres Tanjungpinang demi memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Ia pun menambahkan adanya dukungan dari masyarakat Kota Tanjungpinang, kedepan Polres Tanjungpinang akan berjuang dalam meningkatkan dan menciptakan inovasi-inovasi yang lebih baik demi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Adapun penghargaan ini dinilai berdasarkan 6 aspek yakni kebijakan pelayanan, profesionalitas SDM, inovasi, sarana prasarana, Sistem Informasi Pelayanan Publik (SIPP), serta konsultasi dan pengaduan.

Selama kegiatan berlangsung, turut hadir Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementrian PANRB Prof. Dr. Diah Natalisa, MBA dan diikuti seluruh Kapolresta / Kapolres se-Indonesia.

No More Posts Available.

No more pages to load.